Site icon Universitas Diponegoro

Menko PMK Puan Maharani bicara Kebudayaan di Undip

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani menjadi pembicara kunci dalam acara seminar nasional bertema ‘Manusia dan Politik Kebudayaan’ yang digelar di Gedung Profesor Soedarto kampus Undip Tembalang, Jumat (26/7) Pagi. Seminar ini merupakan bagian dari program kerja IKA FIB Undip. Selain Puan maharani dalam seminar ini juga menghadirkan budayawan M. Sobary.

Menko PMK Puan Maharani mengemukakan bahwa pancasila merupakan pondasi pembangunan di Indonesia, Pembangunan sendiri memiliki arti yang sangat luas, termasuk membangun disegala bidang baik negara dan masyarakat guna menuju arah kemerdekaan seperti dalam pembukaan UUD 45

Puan menegaskan bahwa keahlian sangat diperlukan, namun jika tidak dilandasi jiwa yang besar maka tidak akan mungkin mencapai tujuan. Hal ini yang membuktikan bahwa kita perlu nation and character building.

Rektor Universitas Diponegoro Prof. Yos Johan Utama mengungkapkan bahwa nama Universitas Diponegoro merupakan nama pemberian dari Bung Karno yang merupakan kakek dari Menko PMK Puan Maharani.

” Undip sendiri merupakan bentengnya Pancasila, Universitas juga merupakan institusi pendidikan yang turut mengembangkan kebudayaan dan memperkokoh persatuan dan kesatuan ” ujarnya.

Share this :
Exit mobile version