Site icon Universitas Diponegoro

Sharing is Caring; Ikatan Alumni Teknik Kimia dan BEM Universitas Diponegoro Memberikan Donasi Bagi Unit Pelayanan Isolasi Mandiri Undip Dalam Menyambut HUT RI Ke-76

Sebagai salah satu bentuk upaya menyongsong Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, Ikatan Alumni Teknik Kimia (IKATEKA) dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Diponegoro (UNDIP) memberikan donasi bagi Unit Pelayanan Isolasi Mandiri (ISOMAN). Melalui Diponegoro Disaster Assistance Response Team (D-DART) yang juga bertugas sebagai Tim Satgas Covid-19 Undip, kegiatan serah terima ini berlangsung di Gedung E, Rusunawa Undip Kampus Tembalang pada hari Selasa, 16 Agustus 2021.

IKATEKA diwakili oleh Ibu Ir. Inna Sekar Vickneswari dan Ibu Siti Mulyani, ST. Acara juga dihadir oleh Prof Dr.-Ing. Suherman, S.T., M.T., sebagai Ketua Departemen Teknik Kimia Universitas Diponegoro. Adapun perwakilan BEM Universitas juga berasal dari berbagai BEM Fakultas yang ada di lingkungan Undip.

Donasi yang diberikan oleh IKATEKA berupa berbagai perlengkapan ISOMAN termasuk juga logistik. Telah diberikan 5 set tabung oksigen (full capacity) berukuran besar dan 2 set tabung oksigen (full capacity) berukuran kecil serta nasal kanul untuk pemakaiannya.

“Semoga donasi dari kami dapat bermanfaat bagi para penghuni yang menggunakan fasilitas ISOMAN Undip. Selain itu, terdapat juga pemberiaan logistik dari kami para Alumni yang di Disperindag” ujar Bu Inna. Donasi ini diterima oleh Ketua Umum D-DART, dr. Ahmad Zulfa Juniarto, M.Si.Med, MMR, Sp.And.(K), Ph.D. Selain itu, BEM Universitas memberikan donasi berupa uang tunai yang diperoleh dari charity events yaitu open donations.

Kegiatan ini tentunya sangat bermanfaat tidak hanya bagi para penghuni fasilitas isoman namun juga dalam pemenuhan kebutuhan jika keadaan emergency terjadi, misalnya kondisi penghuni memburuk dan diperlukan rujukan ke Rumah Sakit Nasional Diponegoro (RSND) yang merupakan fasilitas Rumah Sakit yang dimiliki Undip. “Kami mengucapkan terima kasih banyak bagi para Alumni Teknik Kimia Undip yang tergabung dalam IKATEKA dan juga adik-adik mahasiswa yang dalam hal ini diwakili oleh BEM Universitas. Semoga kebaikan akan kembali kepada kita semua dan juga selalu sehat di masa-masa pandemi ini”. Dirgahayu Republik Indonesia! Bagimu Negeri, jiwa raga kami. (AS)

Share this :
Exit mobile version