Seminar Nasional bertajuk Menguatkan Peran Insinyur Muda untuk Mengembangkan Potensi Jawa Tengah sukses diselenggarakan oleh Pengurus Wilayah Forum Insinyur Muda Persatuan Insinyur Indonesia (FIM PII) Jawa Tengah pada Sabtu, 11 Desember 2021 di Ruang Teater Dekanat Fakultas Teknik Universitas Diponegoro Semarang. Seminar yang melibatkan beberapa stakeholder Provinsi Jawa Tengah, Civitas universitas di Jawa Tengah dan Kota Semarang ini dilakukan secara hybrid, perpaduan antara luring dan daring melalui aplikasi zoom meeting yang dihadiri 200 lebih partisipan dari mahasiswa, praktis hingga akademisi di luar negeri.

Opening Speech mulai dari Wakil Gubernur Jawa Tengah, H. Taj Yasin Maimoen yang diwakili oleh Ir. Arief Djatmiko, M.A. (Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman), Ketua Umum PII, Dr. Ir. Heru Dewanto, M.Sc.Eng, IPU, ASEAN.Eng, ACPE, hingga Bupati Kendal, Dico Muhtado Gaiunduta, B.Sc. sebagai salah satu teknokrat muda potensial, dilakukan secara virtual dengan memberikan dukungan penuh terhadap kiprah Insinyur Muda di Jawa Tengah untuk membangun daerah.

Selain itu sambutan dari Prof. Ir. M. Agung Wibowo, M.M., M.Sc., Ph.D. selaku Dekan FT Undip dan Dr. Ir. Herry Ludiro Wahyono, S.T., M.T., IPM selaku Ketua Pengurus Wilayah PII Jawa Tengah juga memberikan dukungan penuh kepada FIM PII Wilayah Jateng untuk mengembangkan potensi yang ada, serta menyampaikan program-program PII yang telah dicapai serta rencana Kongres PII yang akan diselenggarakan di Bali tanggal 16-18 Desember 2021 besok.

Seminar nasional kali ini menghadirkan tokoh nasional dan daerah, antara lain Dr. Ir. Danis H. Sumadilaga, M.Sc.Eng, IPU, selaku Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR 2018-2020 dan Wakil Ketua Umum PII Pusat 2019-2021. Selain menghadirkan dari tokoh nasional, seminar juga menyajikan materi praktisi dari Ketua DPP INKINDO Jawa Tengah,  Dr. Ir. Djatmiko Waloejono, M.T., dan Prof. Dr. Widayat, S.T., M.T., IPM, ketua Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur (PSPPI) Undip, serta Dicky Affandi, S.T., M.Sc. dari PT Semen Grobogan. Narasumber mempresentasikan perkembangan dunia keinsinyuran, potensi yang bisa digarap, serta tantangan kedepan yang perlu dijadikan perhatian sebagai tantangan Insinyur Muda di Jawa Tengah.

Acara juga dihadiri Prof. Dr. Totok Prasetyo, B.Eng, M.T., IPU, ACPE direktur Polines, Dr. Ir. RM Bagus Irawan, M.Si, IPM, Dekan FT USM, Ir. Isditya Putra Jaya Negara, S.T., IPM dan Ir. M. Catur, S.T., IPM dari FIM PII Pusat serta talenta muda FIM PII Jawa Tengah.

Dalam kesempatan yang sama, turut dilakukan pelantikan terhadap Ir. Andika Pradifan, S.T., IPP (Alumni PSPPI Undip) sebagai ketua FIM PII Wilayah Jawa Tengah masa bakti 2021-2024.

Kegiatan seminar ini adalah momentum bagi para Insinyur Muda Jawa Tengah untuk memperkenalkan diri secara formal kepada berbagai pihak yaitu Pemerintahan, Akademisi, Praktisi, BUMN / Swasta, Masyarakat dan Media Massa (Pentahelix). Forum Insinyur Muda hadir sebagai jembatan bagi lulusan sarjana keteknikan untuk masuk ke dalam profesi insinyur di bawah naungan PII, Dimana hal tersebut merupakan aspek legalitas yang wajib di miliki agar dapat bekerja secara profesional sesuai UU No. 11 tahun 2014 tentang keinsinyuran. Acara seminar ini dapat terselenggara berkat kolaborasi bersama Program Studi Pendidikan Profesi Insinyur / PSPPI Universitas Diponegoro.

Share this :