Site icon Universitas Diponegoro

Undip  Lantik 22 Pejabat Baru

Rektor Undip Prof. Yos Johan Utama melantik 22 pejabat baru dan pengambilan sumpah PNS di Hall Senat Akademik-MWA  Undip, Kamis (15/3). 22 pejabat baru Undip yang dilantik, yaitu Dr. Ratna Purwaningsih sebagai Ketua Departemen Teknik Industri, Dr. Ing. Novie Susanto sebagai Sekretaris Departemen Teknik Industri, Dr. Yudo Prasetyo sebagai  Ketua Departemen Teknik Geodesi, Dr. Singgih Saptadi sebagai Ketua Program Studi S1 Teknik Industri dan Purnawan Adi Wicaksono, S.T., M.T.sebagai Sekretaris Program Studi S1 Teknik Industri.

Dilantik pula dr. Tuntas Dhanardhono sebagai Sekretaris Program Studi Ilmu Kedokteran Forensik, Saebani, S.KM.,M.Kes. sebagai Sekretaris Bagian Ilmu Kedokteran Forensik dan Medikolegal, dr. Donna Hermawati sebagai Ketua Bagian Biologi Kedokteran dan Biokimia, dr. Lusiana Batubara sebagai Sekretaris Bagian Biologi Kedokteran dan Biokimia, Dr. Eng. Vita Paramita sebagai Ketua Program Studi S1 Terapan Teknologi Rekayasa Kimia Industri, Seno Darmanto, S.T., M.T. sebagai Ketua Program Studi S1 Terapan Rekayasa Perancangan Mekanik, Didik Ariwibowo, S.T., M.T. sebagai Sekretaris Program Studi S1 Terapan Rekayasa Perancangan Mekanik. Berikutnya, Much. Azam, S.Si., M.Si sebagai Ketua Program Studi S1 Terapan Teknologi Rekayasa Otomasi, Priyo Sasmoko, S.T., M.Eng sebagai Sekretaris Program Studi S1 Terapan Teknologi Rekayasa Otomasi, Asri Nurdiana, S.T., M.T. sebagai Ketua Program Studi D.III Teknik Sipil, Drs. Ireng Sigit Atmanto, M.Kes. sebagai Ketua Program Studi D.III Teknik Mesin, Sri Utami Handayani, S.T., M.T. sebagai Sekretaris Program Studi D.III Teknik Mesin, Arkhan Subari, S.T., M.T. sebagai Ketua Program Studi D.III Teknik Elektro, Yuniarto, S.T., M.T. sebagai Sekretaris Program Studi D.III Teknik Elektro, Mohamad Endy Julianto, S.T., M.T. sebagai Ketua Program Studi D.III Teknik Kimia, Yuli Rohmiyati, S.Sos., M.Si. sebagai Ketua Program Studi D.III Perpustakaan dan Informasi serta Riris Tiani, S.S., M.Hum. Sekretaris Program Studi D.III Perpustakaan dan Informasi.

Usai melantik dan pengambilan sumpah 22 pejabat baru Undip, Rektor menyampaikan ucapan terima kasih kepada pejabat lama atas segala kinerja dan dedikasi yang diberikan. Sementara kepada pejabat baru, Rektor berharap mampu menjalankan amanah sebaik-baiknya.

Kepada pejabat baru, Rektor berpesan Undip yang sekarang telah menjadi PTN-BH melaju dengan cepat, bergerak, berubah dan berinovasi membutuhkan orang-orang yang kuat, orang-orang yang tepat serta orang-orang yang betul-betul  menguasai bidang,” ujarnya.

“Patuhi segala sesuatu yang ada. Bekerjalah dengan cermat dan teliti. Walaupun sekarang Undip telah menjadi PTN-BH tapi segala halnya tetap harus  patuh pada ketentuan-ketentuan yang ada. Bekerjalah melampaui batas-batas yang ada, karena dengan PTN-BH kita tidak bisa bekerja seperti apa adanya tetapi kita harus berinovasi melebihi dari apa yang tugas-tugas  diberikan,” tegasnya.

Share this :
Exit mobile version