Site icon Universitas Diponegoro

KJRI Johor Bahru Malaysia Jajaki Kerjasama dengan Undip  

Delegasi Konsul Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Johor Bahru Malaysia yang dipimpin oleh Haris Nugroho mengadakan kunjungan ke Undip Rabu, (21/3) di ruang siding Rektor Undip Tembalang.

Wakil Rektor IV Undip Prof. Ambariyanto mengatakan bahwa kunjungan dari delegasi KJRI Johor Bahru Malaysia  ini dimaksudkan untuk untuk menjajaki kerjasama. Beberapa persoalan yang dihadapi TKI di Johor Bahru itu cukup kompleks. Tidak hanya masalah hukum tetapi juga masalah kemampuan dan ketrampilan mereka”ujarnya

“Jadi mereka berharap Undip bisa membantu untuk tidak saja dalam menyelesaikan masalah hukum dan psikologi tetapi juga peningkatan skill terutama jika mereka nanti kembali ke Indonesia. Salah satu yang akan diajarkan oleh dosen-dosen Undip yang bulan depan akan ke sana adalah aquaponic. Kombinasi antar produksi ikan dan sayuran.

Konsul Jenderal Republik Indonesia Johor Bahru Malaysia Haris Nugroho merasa senang atas sambutan yang hangat dari Undip, selain dapat menambah wawasan dan ilmu tetapi juga kami berharap dapat menjalin kerjasama dengan Undip karena Undip ini salah satu Universitas terbaik yang ada di Indonesia”ungkapnya.

Semoga ke depan jalinan kerjasama ini segera terwujud dan dapat saling menguntungkan kedua belah pihak.

Share this :
Exit mobile version