, ,

Peduli Pelestarian Lingkungan, Undip Jalin Kerja Sama dengan PT. Djarum

Universitas Diponegoro (Undip) sepakat menjalin kerja sama dengan PT. Djarum pada Selasa, 23 Januari 2024 di Djarum Oasis Kretek Factory Kudus. Kerja sama ini meliputi kerja sama di bidang Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat.

Kerja sama ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Undip yang diwakili oleh Rektor Undip Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum., dengan PT. Djarum yang diwakili oleh General Manajer Corporate Development FX Supanji.

Dilanjutkan dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Program Kampus Sadar Lingkungan (Darling) antara Undip yang diwakili oleh Rektor Undip Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum., dengan PT. Djarum yang diwakili oleh General Manajer Community Development Bambang Haryanto.

Dalam sambutannya, Rektor Undip Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum., menyambut baik atas kerja sama yang telah terjalin dengan PT. Djarum. “Saya menyambut baik kerja sama ini, karena sejak dulu PT. Djarum melalui Djarum Foundation sudah terbukti banyak sekali membantu masyarakat di segala bidang,” kata Prof Yos.

Program pelestarian lingkungan dari PT. Djarum yaitu Kampus Darling, sudah sejalan dengan komitmen Undip sebagai kampus hijau. Undip sebagai kampus hijau mendukung pencapaian tujuan SDGs (Pembangunan Berkelanjutan) antara lain SDGs Goal 6 Clean Water and Sanitation (Air Bersih dan Sanitasi), Goal 7 Affordable and Clean Energy (Energi Terjangkau dan Bersih), Goal 11 Sustainable Cities and Communities (Kota dan Masyarakat Berkelanjutan), Goal 13 Climate Action (Aksi Iklim), dan Goal 15 Life on Land (Kehidupan di Alam).

Ditambah pula Undip dinobatkan menjadi The 2nd Most Sustainable University di Indonesia oleh pemeringkatan UI GreenMetric World University Rankings 2023. Peringkat ini merupakan kemenangan quattrick di mana Undip berada di ranking ke-2 sebagai universitas hijau dan ramah lingkungan selama empat tahun berturut-turut mulai tahun 2020, 2021, 2022, dan 2023.

“Semoga kerja sama ini dapat berlangsung dengan lancar dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” ucap Prof Yos.

Sementara itu, General Manajer Community Development Bambang Haryanto mengungkapkan bahwa kegiatan pelestarian lingkungan perlu kolaborasi semua pihak. “Kita harus berkolaborasi dengan semua, perubahan yang lebih baik untuk lingkungan kita dapat dimulai dari kegiatan Kampus Darling,” terang Bambang.

Menurut Bambang, melalui kegiatan sederhana yaitu menanam dan memelihara satu bibit pohon selama masa studi di kampus, akan menjadi awal perubahan kepada diri sendiri maupun lingkungan saat menjaga bibit pohon baru. Serta akan menumbuhkan rasa cinta kepada kepedulian lingkungan yang lebih besar.

“Kami berharap melalui penandatanganan MoU hari ini menjadi sebuah komitmen untuk memulai langkah menuju kehidupan yang berkelanjutan dan semoga nantinya mahasiswa Undip dapat berkolaborasi dengan mahasiswa lainnya dengan gerakan-gerakan peduli lingkungan yang lain, membuat perubahan yang lebih besar lagi untuk pelestarian lingkungan di bumi pertiwi ini,” kata Bambang.

Program Kampus Darling Undip dengan PT. Djarum akan dilaksanakan dengan penanaman sebanyak 280 bibit pohon di lahan PSDKU Undip Rembang dan PSDKU Undip Batang.

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Undip yang diwakili oleh Rektor Undip Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum., dengan PT. Djarum yang diwakili oleh General Manajer Corporate Development FX Supanji.
Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Program Kampus Sadar Lingkungan (Darling) antara Undip yang diwakili oleh Rektor Undip Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum., dengan PT. Djarum yang diwakili oleh General Manajer Community Development Bambang Haryanto.
Share this :

Category

Arsip

Related News